Jumat, 15 Mei 2009

Jenglot Perempuan Tiba - Tiba Menghilang ( Heboh ! )




Hingga siang kemarin sejumlah warga dari luar kota terus berdatangan dengan maksud menyaksikan secara langsung jenglot berambut panjang warna pirang yang hilang itu. Namun, mereka harus kecewa dan kembali pulang karena jenglot menghilang dan tak bisa dilihat.


Mereka datang dari Tuban, Lamongan, Gresik, Blora, dan beberapa wilayah lain di Jawa Timur. Beberapa warga yang datang itu mengaku penasaran dengan bentuk jenglot yang akhir-akhir ini ramai diberitakan. Apalagi disebutkan bahwa jenglot penemuan Mbah Lamidi dan timnya ini beda dengan jenglot yang sebelumnya sering ditemukan.

“Mereka penasaran karena jenglot yang ini berbadan ular yang panjang dan dianggap berbeda dengan jenglot-jenglot lain yang pernah ada,” terang Kades.

Jenglot yang rencananya dipertontonkan secara umum itu berfisik kecil, bertubuh ular, dan kepalanya mirip wanita yang ditemukan oleh Mbah Lamidi bersama 8 warga setempat yang ikut menjalani ritual untuk mengambil jenglot di sungai berjarak 70 meter depan rumahnya .

Bentuk jenglot seperti sesosok ular melingkar dengan badan dan kepala seperti manusia dengan dilengkapi rambut panjang di bagian belakang hingga disebut jenglot wanita berambut panjang warna pirang.

Panjang badan sekitar 18 sentimeter, rambut panjang kurang lebih 20 cm, dengan di bagian muka terdapat dua alis warna putih memanjang, mata terbelalak, dua taring, dan badan sampai ekor panjangnya kalau menjulur diperkirakan sampai 90 cm. Juga ada dua tangan yang menyila di dada, dengan jari-jari berwarna hitam dan kukunya
Justify Fullmemanjang.

kompas.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar