Selasa, 10 Juni 2008

Bella, Anjing Tertua Di Dunia !


Hal itu dikarenakan Bella, anjing yang oleh pemiliknya adalah anjing tertua di dunia yang masih hidup, tidak mempunyai sertifikat kelahiran atau bukti yang menyatakan kalau ia sudah berumur 29 tahun.

Meski pemilik Bella, David Richardson ( 76 tahun) dan Daisy Cooper dari Chesterfield meyakinkan kalau mereka mendapatkan Bella saat ia berusia 3 tahun dari rumah hewan sekitar 26 tahun yang lalu, namun tetap saja pihak Guiness Book tidak bisa memasukkan Bella ke dalam buku rekor yang membuat bangga orang yang bisa mencatatkan namanya di sana.

”Jika kita tidak bisa mendapatkan sertifikat kelahiran anjing itu atau beberapa bukti yang sangat kuat dari RSPCA (semacam institusi yang memberikan perlindungan dan kesejahteraan untuk hewan-hewan - red.) maka kita tidak bisa membuktikan umur Bella dan kita tidak bisa mendaftarkannya sebagai anjing tertua,” jelas Gareth Deaves, manajer dari Guiness Book of Records.

Selain itu, Gareth Deaves menambahkan catatan terakhir rekor anjing tertua yang ada dipegang oleh Butch, seekor anjing dari Amerika berusia 28 tahun yang mati tahun 2003.

Namun anjing tertua yang pernah tercatat dalam Guiness Book adalah seekor anjing pengembala dari Australia bernama Bluey yang pernah hidup sampai berusia 29 tahun.

Meski saat ini Bella menunjukkan tanda-tanda ketuaannya dan hanya makan sedikit karena giginya tinggal 2, namun Bella masih suka makan permen dan berjalan-jalan di taman.

(kagaribet)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar